{"id":1587,"date":"2020-03-17T14:01:39","date_gmt":"2020-03-17T07:01:39","guid":{"rendered":"https:\/\/widyalokawisata.com\/?p=1587"},"modified":"2023-06-18T23:08:22","modified_gmt":"2023-06-18T16:08:22","slug":"napak-tilas-letusan-merapi-di-bunker-kaliadem","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/widyalokawisata.com\/napak-tilas-letusan-merapi-di-bunker-kaliadem\/","title":{"rendered":"Napak Tilas Letusan Merapi di Bunker Kaliadem"},"content":{"rendered":"

Bunker Kaliadem<\/strong> – Bunker kaliadem merupakan wisata yang sayang untuk dilewatkan. Selain keindahan alam yang sering menjadi tempat ngadem ternyata Bunker kaliadem juga merupakan saksi bisu bencana merapi beberapa tahun lalu. Tampat tersebut menjadi tempat ditemukan beberapa korban ganasnya wedus gembel merapi. Dulunya, kaliadem sering dipakai untuk camping karena angin semilir pegunungan yang sejuk. Ditambah lagi pemadanganya yang membuat para pendaki selalu jatuh cinta. Namun, setelah bencana merapi, Kaliadem hanya menyisakan hamparan pasir. Meski begitu, latar belakang pesona merapi masih menjadi daya tarik para wisatawan yang hobi melakukan selfie.<\/p>\n

\"Bunker-Kaliadem\"<\/a><\/p>\n

Baca juga: <\/strong>Paket Tour Jogja <\/em><\/strong><\/a>Untuk Keluarga Atau Rombongan Ke Bunker Kaliadem<\/em><\/strong><\/p>\n

Daya Tarik<\/strong><\/h2>\n

Setiap bencana selalu ada hikmahnya. Meski bunker kaliadem sempat porak poranda, kini justru dimanfaatkan untuk lava tour merapi. Dimana wisata ini juga mampu menarik minat wisatawan asing yang penasaran dengan bunker kaliadem pasca bencana.<\/p>\n

Wisata merapi lava tour kaliadem merupakan wisata edukasi yang akan memberi banyak informasi tentang dahsyatya letusan gunung. Dan yang menarik dari wisata ini adalah bisa melihat keindahan puncak gunung merapi dari jarak 2 km saja.<\/p>\n

Bunker kaliadem merapi merupakan wisata yang cocok untuk dikunjungi saat akhir pekan. Meski sempat rusak karena letusan merapi, tapi sekarang sudah dikelola dan memiliki spot foto yang instagramable. Bahkan, tiap spot foto akan membuat kita mengingat bencana merapi yang menewaskan relawan di dalam bunker. Wisata ini memang tak hanya menyuguhkan pemandangan yang adem, tetapi juga pengetahuan seputar gunung.<\/p>\n

\"Bunker-Kaliadem\"<\/a><\/p>\n

Buat kamu yang hobi foto, kamu bisa memilih spot deket hutan pinus maupun kawasan yang mirip seperti abu vulkanik. Ada juga yang langsung berlatar belakang puncak merapi. Dan yang paling ketika wisata di Bunker kaliadem adalah pemandangan saat malam hari. Pada malam hari kamu akan dimanjakan dengan pemandangan gunung merapi yang beda banget. Makanya, kalau kesini nggak ada salahnya menunggu hingga gelap agar bisa menyaksikan pemandangan yang tak biasa.<\/p>\n

Lokasi<\/strong><\/h2>\n