Kampung Flory – Daerah Istimewa Yogyakarta menjadi destinasi liburan yang pasti tidak akan terlupakan. Tidak heran apabila banyak wisatawan yang pernah ke Yogyakarta akan selalu rindu dengan kota Gudeg ini. Memiliki wisata yang termasuk lengkap dari segala kategori, Yogyakarta juga punya desa wisata yang menarik untuk dikunjungi. Salah satunya adalah Kampung Flory Jogja yang belakangan ini menarik perhatian. 

Lihat pilihan terbaik untuk paket wisata jogja murah

Mengenal Kampung Flory Jogja

Kampung Flory Jogja

Kampung Flory Jogja

Lihat pilihan terbaik untuk outbound di jogja murah

Kampung Flory awalnya hanyalah sebuah lokasi untuk jual beli bibit tanaman serta buah-buahan oleh masyarakat dari desa tersebut. Kemudian, warga pun berinisiatif untuk mengubah desa mereka sebagai lokasi pembibitan buah unggul serta tanaman hias. 

Usaha dari warga sekitar pun membuahkan hasil dan banyak sekali orang yang membeli bibit ke desa mereka. Dimana dari orang yang datang ini melihat adanya potensi yang sangat baik dari desa untuk jadi tempat wisata. 

Melihat ada banyak yang tertarik untuk sekedar menghabiskan waktu sejenak di Kampung Flory, lambat laun desa ini dikembangkan jadi lokasi wisata yang edukatif dan atraktif. Hingga akhirnya, Kampung Flory pun menjadi sangat terkenal dan banyak wisatawan yang datang untuk menikmati berbagai aktivitas seru yang ditawarkan. 

Lihat pilihan terbaik untuk paket gathering di jogja

Daya Tarik dari Kampung Flory Jogja 

Sudah dijelaskan secara singkat bagaimana Kampung Flory akhirnya menjadi desa wisata yang atraktif untuk dikunjungi oleh wisatawan. Dimana jelas ada banyak daya tarik dari Kampung Flory ini. Berikut adalah daya tarik yang ditawarkan: 

Edukasi Bertani dan Berkebun 

Berawal dari sebuah lokasi penjualan bibit buah dan tanaman hias, Anda akan diajarkan untuk bertani dan berkebun. Nantinya, saat Anda mengunjungi Kampung Flory akan ditemani pemandu lokal dan menjelaskan secara detail tentang cara bertani dan berkebun dengan baik. Tentu saja, ini akan jadi salah satu pengalaman yang sangat bermanfaat. 

Kampung Flory Yogyakarta

Kampung Flory Yogyakarta

Lihat pilihan terbaik untuk study tour jogjakarta

Nantinya, Anda juga akan diajarkan bagaimana cara merawat tanaman buah atau tanaman hias agar tetap berkualitas. Anda bahkan akan diajari bagaimana cara untuk bisa memanen tanaman buah pada waktu yang tepat. 

Wisata Petik Buah 

Daya tarik lain yang ditawarkan oleh Kampung Flory adalah wisata petik buah. Perkebunan di kampung ini termasuk sangat subur dan ada aneka tanaman buah yang siap panen sesuai dengan musimnya. Nantinya Anda akan diajak untuk memetik buah yang sudah panen dengan menggunakan cara yang tepat. 

Saat wisata petik buah ini pun, Anda bisa membawa pulang buah sebagai oleh-oleh. Ada banyak sekali jenis buah yang ada di Kampung Flory. Ini jelas akan memberikan sebuah pengalaman yang menarik dan bermanfaat, terutama ketika Anda berlibur bersama keluarga. 

Lihat pilihan terbaik untuk paket honeymoon di jogja

Jadi Lokasi Outbound 

Untuk Anda yang ingin mengadakan acara outbound untuk kantor atau keluarga, maka Kampung Flory juga menyediakan lokasinya. Outbound ground yang disediakan sudah cukup luas. Tidak hanya itu saja, fasilitas outbound yang diberikan termasuk sangat lengkap. Bahkan acara outbound ini nantinya akan ditemani oleh pemandu yang ahli. 

Tersedia Banyak Wahana 

Salah satu daya tarik yang membuat Kampung Flory ini menarik untuk Anda kunjungi adalah ada banyak sekali wahana yang bisa dicicipi. Salah satu wahana yang ada adalah bebek air, dimana Anda bisa berkeliling di danau buatan. Tidak hanya itu saja, ada kolam ikan terapi yang juga bisa Anda coba. 

Wisata Kuliner 

Kampung Flory memiliki konsep desa wisata dan juga resto. Sehingga tidak hanya dapat menikmati kegiatan dalam dunia pertanian dan perkebunan, Anda juga bisa mampir ke restonya. Ada banyak menu yang tersedia dan bisa Anda cicipi, dimana rata-rata menu khas Jawa adalah yang utama. 

Harganya sendiri juga masih sangat terjangkau. Jadi, selain bisa menikmati kegiatan seru di Kampung Flory, Anda bisa menikmati makanan yang lezat sambil bersantai. Suasana Kampung Flory yang masih sangat asri membuat liburan akan semakin menyenangkan. 

Lokasi, Jam Buka dan Harga Tiket di Kampung Flory

Lokasi Kampung Flory Jogja adalah di Jugang, Plaosan, Tridadi, Sleman, Yogyakarta. Jarak dari tengah kota Yogyakarta sekitar 19 km dan memakan waktu perjalanan sekitar 30 hingga 40 menit. 

Untuk jam buka dari Kampung Flory ini mulai dari pukul 08.00 sampai 17.00 WIB, namun restonya buka hingga pukul 21.00 WIB. Sedangkan untuk harga tiket masuk ke Kampung Flory adalah Rp. 15.000 per orang. Untuk harga yang ditawarkan di resto Bali Ndeso mulai dari Rp. 5.000 sampai Rp. 100.000. 

Kampung Flory adalah desa wisata yang bisa Anda pilih jika ingin mendapatkan pengalaman seru dengan mempelajari dunia perkebunan buah serta bertani. Dimana untuk mengunjungi Kampung Flory dan paket wisata yogyakarta lainnya bisa langsung menghubungi Widyaloka Wisata. Kami bisa juga menjadi sahabat liburan Anda di Yogyakarta dan sekitarnya.

By Published On: 5 March 2024Categories: Wisata Jogja

Promo Paket Tour Terbaik

  • Sunrise Punthuk Setumbu
    Paket Tour Punthuk Setumbu Sunrise View Magelang
    Sunrise View

    Harga Mulai:

    1350000

    400000

  • obelix-hills-sunset-view
    4H3M Jogja Paket Beautiful Day
    Adventure • Cycling Tour • Experience • Instagramable • Sunrise View

    Harga Mulai:

    6477000

    2160000

  • Pantai Mesra
    3H2M Jogja Paket Nirwana
    Explore • Sunrise View • Walking Tour

    Harga Mulai:

    3911000

    895000

  • candi prambanan
    3H2M Jogja Paket Narendra
    Experience • Historical • Sunrise View • Walking Tour

    Harga Mulai:

    4133000

    1030000

  • Sunrise Punthuk Setumbu
    1 Hari Jogja Paket Neo
    Experience • Sunrise View

    Harga Mulai:

    1444000

    400000