Pantai Baru Bantul – Yogyakarta memang terkenal dengan tempat wisata yang masih sangat alami dan keindahannya pun tidak terbantahkan. Tidak hanya Gunung Kidul yang terkenal dengan wisata pantai dengan pemandangan indah, tapi juga Kabupaten Bantul yang memiliki pantai juga tidak kalah memukaunya. 

Ada satu pantai di Bantul yang belakangan ini menjadi sangat populer, yaitu Pantai Baru. Wisata yang satu ini belakangan ini menjadi terkenal karena memang memiliki pemandangan yang akan membuatmu terpukau. Nama dari pantai ini juga sesuai, karena memang wisata ini juga baru dikembangkan. Maka daripada itu disebut dengan Pantai Baru. 

Pantai Baru lokasinya sendiri sangat dekat beberapa pantai yang ada di Bantul, seperti Pantai Goa Cemara dan Pantai Pandansimo. Pantai Baru dikembangkan pada tahun 2010 dan baru belakangan ini menjadi destinasi wisata favorite bagi beberapa wisatawan yang berlibur ke Yogyakarta. 

Daya Tarik Utama dari Pantai Baru di Bantul Yogyakarta

Pantai Baru Bantul

Sebagai salah satu wisata terbaru dan populer, Pantai Baru pun memiliki berbagai daya tarik yang membuatnya jadi pilihan tepat untuk liburan. Berkunjung ke Pantai Baru jelas akan memberikan kenangan yang sangat indah untukmu. Berikut ini adalah beberapa daya tarik dari Pantai Baru yang perlu kamu ketahui: 

Menikmati Keindahan Pantai dengan Live Music 

Daya tarik utama dari Pantai Baru adalah kamu bisa menikmati keindahan alam dengan live music. Pihak pengelola telah menyediakan live music yang hampir setiap hari diadakan. Tidak hanya musik–musik pop saja yang dinyanyikan, tapi juga campursari. Sehingga saat kamu berkunjung ke Pantai Baru bisa menikmati keindahan alam dengan musik yang menyenangkan. 

Tenang saja, untuk kamu yang ingin menikmati live music Pantai Baru bisa menyewa tikar dari warga sekitar. Tidak hanya itu saja, di pinggir pantai ada banyak warung-warung makan yang menjual berbagai macam makanan nusantara. Jadi, selain menikmati suasana di Pantai Baru, maka kamu bisa mencicipi aneka menu lezat. 

Berfoto dengan Background Pohon Cemara

Mengingat lokasi dari Pantai Baru ini dekat dengan Pantai Goa Cemara, maka sudah pasti tumbuhan yang ada di sekitarnya juga tidak berbeda jauh. Ratusan pohon cemara udang sendiri memenuhi pinggir pantai yang memang sudah ditanam sejak tahun 1999. Tujuan dari penanaman pohon cemara di Pantai Baru ini adalah untuk mencegah abrasi.

Pantai Baru

Namun, karena pohon cemara udang di Pantai Baru sudah subur kerap dijadikan tempat untuk berfoto oleh wisatawan. Memang jajaran dari pohon cemara di Pantai Baru sangatlah indah dan terasa seperti tidak di Indonesia. Kamu pun bisa berfoto di antara pohon cemara dan mendapatkan hasil gambar yang sangat indah. 

Wisata Kuliner yang Lezat 

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya bahwa di sekitar Pantai Baru ada banyak sekali warung makan yang menyajikan aneka macam menu makanan khas dari Yogyakarta dan menu lainnya. Kamu pun tidak perlu khawatir dengan harga yang ditawarkan juga tidaklah mahal. Beberapa menu andalan yang sangat direkomendasikan untuk kamu cicipi adalah aneka seafood yang sangat segar. 

Bermain di Pinggir Pantai 

Tentu saja, ketika kamu berlibur di pantai, bermain di tepi pantai adalah kegiatan yang tidak boleh kamu lewatkan. Pantai Baru seperti pantai-pantai di Bantul lainnya yang memiliki pasir berwarna hitam. Keadaan pantai yang juga bersih jelas akan membuatmu nyaman ketika bermain di tepi pantai. 

Kamu dapat melakukan berbagai kegiatan seru selama berada di pinggir Pantai Baru. Mulai bersepeda, naik ATV, bermain voli dan lain sebagainya. Tentu saja, ini akan jadi sebuah memori yang indah dan tidak akan kamu lupakan selama berada di Pantai Baru. Pada saat sore hari pun kamu bisa menikmati senja yang sudah pasti sangat indah. 

Alamat, Jam Operasional serta Harga Tiket Masuk ke Pantai Baru

Pantai Baru berlokasi di Desa Poncosari, Kecamatan Srandakan, Kabupaten Bantul, Yogyakarta. Lokasinya sendiri sekitar 30 km dan memakan waktu perjalanan sekitar 1 jam ketika menggunakan sewa mobil di Jogja. Kamu bisa menggunakan aplikasi maps untuk menemukan Pantai Baru dengan cara jauh lebih mudah. 

Untuk harga tiket masuk ke Pantai Baru juga tidak mahal, kamu hanya perlu membayar Rp. 4.000 per orang. Sedangkan untuk biaya parkir tergantung dari kendaraan yang kamu gunakan. Untuk parkir motor akan dikenai biaya Rp. 3.000 dan mobil Rp. 5.000. Jika ingin menyewa ATV di Pantai Baru, maka kamu harus membayar Rp. 30.000 untuk 15 menit. 

Pantai Baru adalah lokasi yang tepat untuk kamu berlibur selama di Yogyakarta. Dimana pemandangan dari Pantai Baru ini jelas tidak akan membosankan. Bagi kamu yang ingin mengunjungi Pantai Baru atau destinasi paket wisata murah Yogyakarta lainnya, maka kamu bisa segera menghubungi Widyaloka Wisata. Kami pun bisa menemanimu untuk mengunjungi wisata lain yang ada di Yogyakarta. 

By Published On: 25 October 2023Categories: Wisata Jogja

Promo Paket Tour Terbaik

  • aktivitas outbound jogja 1
    Outbound 1 Day
    Outbound

    Harga Mulai:

    460000

    340000

  • D_Kaliurang-Resort-Romantic-set-up-room
    3H2M Honeymoon Jogja
    Honeymoon

    Harga Mulai:

    6750000

    5900000

  • aktivitas outbound jogja lava tour merapi
    3H2M Gathering Jogja Paket 2
    Gathering

    Harga Mulai:

    2250000

    1899000

  • Golden-Sunrise-Bukit-Sikunir-Dieng
    3H2M Gathering Dieng
    Gathering

    Harga Mulai:

    1750000

  • outbound-vw safari
    2H1M Gathering Jogja Paket 1
    Gathering

    Harga Mulai:

    1426000

    1196000

  • gathering-rafting oya
    3H2M Gathering Jogja Paket 1
    Gathering

    Harga Mulai:

    2159000

    1699000